::UNIKOM Dorong Sinergi Akademik Global melalui Sharing Session Lintas Jenjang Manajemen::

Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) melalui Direktorat International Program bekerja sama dengan Program Studi Doktor Ilmu Manajemen, Program Studi Magister Manajemen, dan Program Studi Sarjana Manajemen menyelenggarakan kegiatan Sharing Session Between Doctor of Management, Master of Management, and Bachelor of Management Program dengan tema “Global Academic Synergy for a Sustainable Future in Management”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 30 Oktober 2025, bertempat di Meeting Room Lantai 10 UNIKOM.

Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKOM, Prof. Dr. Siti Kurnia Rahayu, S.E. M.Ak., Ak, CA, Ketua Program Studi Doktor Ilmu Manajemen Assoc. Prof. Dr. Isniar Budiarti, S.E., M.Si., dan Ketua Program Studi Manajemen Assoc. Prof. Dr Raeni Dwi Santy, S.E., M.SI, CIMA., serta para dosen di lingkungan UNIKOM. Kehadiran pimpinan fakultas dan program studi menjadi wujud komitmen UNIKOM dalam memperkuat kolaborasi akademik lintas jenjang dan pengembangan jejaring internasional.

Sebagai narasumber, Mr. Ah Huai Ah Chan dari INTI International University, Malaysia, memaparkan pengalaman dan wawasan mengenai pentingnya sinergi akademik global dalam mendukung pengembangan manajemen yang berkelanjutan. Materi yang disampaikan memberikan perspektif internasional yang relevan bagi pengembangan riset dan publikasi ilmiah.

Kegiatan berlangsung interaktif dengan sesi diskusi dan tanya jawab bersama mahasiswa, khususnya terkait strategi penyusunan paper ilmiah. Antusiasme peserta terlihat dari keaktifan mahasiswa lintas jenjang dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.

Melalui kegiatan ini, UNIKOM berharap dapat memperkuat kolaborasi akademik lintas program studi serta meningkatkan kualitas pendidikan dan riset di bidang manajemen, guna menciptakan lulusan yang berdaya saing global dan berorientasi pada keberlanjutan.

Berita Lainnya

Belum ada berita terbaru.